Thursday 10 June 2010

Keep unity

“Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah akan nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliyah) bermusuh-musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karena nikmat Allah, orang-orang yang bersaudara; dan kamu telah berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu dari padanya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu, agar kamu mendapat petunjuk.”( ali imran : 103 )



ayat diatas berisi perintah dari Allah swt untuk berpegang teguh pada tali Allah ( agama ). dimana maksugnya adalah kita diperintahkan untuk bersatu dalam satu ikatan yaitu dien ( agama ) Allah swt yaitu agama islam. Dan dilanjutan ayat tersebut kita diingatkan ketika umat terdahulu ( kaum jahiliyah ) hidup dengan bermusuh – musuhan.

Ada dua hal yang dapat kiat simpulkan dari ayat ini mengenai perstuan diantar umat islam. Pertama, persatuan merupakan perintah dari Allah swt yang turun langsung dari allah melalui malaikat jibril dan tercatat didalam al-qur’an. Hal ini berarti tetap bersatu didalam agama Allah merupakan perbuatan ( amalan ) yang wajib hukumnya, seperti shalat, puasa, dan ibadah wajib lainnya. Sebagai umat islam yang ta’at sudah seharusnya kita menjalankan perintah dari Allah swt termasuk menjaga persatuan diantara sesama umat islam. Sungguh dosa yang sangat besar jika sampai bermusuh – musuhan dengan saudara kita sendiri sesama muslim.

Dilanjutan ayat tersebut Allah menunjukkan kehidupan masyarakat jahiliyah. Masyarakat jahiliyah hidup dengan bermusuh – musuhan dan dalam keadaan bercerai berai ( tidak ada persatuan diantara mereka )

Diayat lain Allah menjelaskan :

“Dan janganlah kamu menyerupai orang-orang yang bercerai-berai dan berselisih sesudah datang keterangan yang jelas kepada mereka. Mereka itulah orang-orang yang mendapat siksa yang berat,” ( ali imran : 105 )

Jadi, pilihan ada ditangan kita sendiri, apakah kita mau menjaga persatuan yang merupakan perintah dari Allah swt. Ataukah kita mau hidup dengan bermusuh – musuhan yang notabene merupakan sifat orang – orang jahliyah dan pasti akanmendapatkan sikasaan yang berat dari Allah swt. The choice is your’s?

No comments:

Post a Comment